Jurnalis Independen: Kedutaan Besar Amerika di ibukota Rabat Maroko mengatakan dua marinir AS tewas dan dua lainnya mengalami luka-luka setelah helikopter mereka jatuh di wilayah selatan Maroko.
Kecelakaan Rabu kemarin (11/4) dari helikopter Bell Boeing V-22 Osprey terjadi di provinsi selatan Tan Tan, dan kini sedang diteliti, diselidiki penyebab terjadinya pesawat hingga jatuh dan menewaskan dua marinir AS, kata juru bicara kedutaan Rodney D. Ford kepada Reuters melalui telepon.
"Kami telah diberitahu bahwa ini adalah insiden kecelakaan helikopter dan pihak marinir sedang menyelidikinya," ujarnya.
Korban terluka dilarikan ke rumah sakit militer di kota Guelmim, 730 kilometer (450 mil) selatan ibukota Maroko.
Awal bulan ini, sekitar 1.200 marinir Amerika, tentara, pelaut, penerbang dan tiba di daerah Draa Cap di Pantai Atlantik di Maroko untuk acara tahunan African Lion bersama dengan pasukan Maroko. Para korban adalah bagian dari misi acara ini.
Menurut laporan media setempat, kecelakaan terjadi saat helikopter sedang berpartisipasi dalam latihan.(mnt/emi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar