Selasa, 25 Desember 2012
Aksi Simpatik Sehat Tanpa JIL
Jurnalis Independen: Kali kedua ITJ chapter Bekasi menyelenggarakan event di Jl. Jend. Ahmad Yani Bekasi. Event yang mengusung tema : Aksi Simpatik, Sehat Tanpa JIL tersebut, disesaki masyarakat yang tengah berolah raga pagi itu.
Pada kesempatan tersebut, ITJ Bekasi juga memberikan pelayanan Konsultasi Psikologi, Konsultasi Herbalis, sampai Medical Ceck Up gratis kepada masyarakat.
Aksi sebar flyer pun tak ketinggalan, hal ini dilakukan sebagai cara untuk mengedukasi semua kalangan baik pemuda hingga orang tua agar paham mengenai bahaya JIL, SEPILIS dan berbagai macam jenisnya yang dapat merusak tatanan adab dan akhlak kehidupan beragama.
Tak hanya itu, ITJ Bekasi pun melakukan penggalangan dana dan membuka bazaar “garage sale” yang hasil dari penjualan barang-barang tersebut akan didonasikan untuk event bersama yang akan diselenggarakan di LAPAS ANAK TANGERANG pada tanggal 23-31 Desember 2012 Bersama GPR (Gerakan Peduli Remaja), ITJ, SLC dan berbagai komunitas kepemudaan.
Acara yang dimulai pukul 06.00 WIB itu berkhir pada pukul 09.00 WIB. Kedepannya event-event ITJ Bekasi akan dibuat agar semakin dekat kepada masyarakat, sehingga pesan dan manfaatnya disetiap agenda dapat tersampaikan dan dipahami oleh masyarakat kota Bekasi nantinya.@Haden Mulyono/mnt
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar