Senin, 29 Desember 2014

Mata Batin Presiden Jokowi, Temukan Bangkai AirAsia QZ-8501

Jurnalis Independen: Gonjang ganjing hilangnya Pesawat Airbus A320-200 bernomor penerbangan QZ8501 yang dioperasikan oleh maskapai Indonesia AirAsia sejak Minggu (28/12/2014) pagi diketahui memiliki registrasi PK-AXC. Selain itu, kepekaan batin dan kecepatan Presiden Joko Widodo datang langsung ke Basarnas, mempercepat penemuan bangkai pesawat AirAsia QZ-8501.


Kepastian tersebut didapat dari halaman resmi Facebook AirAsia yang diunggah pada Minggu pagi. "Pesawat yang dimaksud berjenis Airbus A320-200 dengan nomor registrasi PK-AXC," demikian informasi dari AirAsia.

Pada akhir 2012, AirAsia mulai mengganti livery mereka dengan yang baru. Warna merah yang dominan tetap dipertahankan, sementara desain huruf "AirAsia" di sisi kiri pesawat pun berubah menjadi lebih gemuk, dan bukan lagi huruf latin bersambung.

Sementara itu, di sisi kanan pesawat AirAsia tertulis "Now Everyone Can Fly" dengan jenis font yang sama. Identitas khas AirAsia dengan huruf latin bersambung kini dipindah ke bagian ekor pesawat. Tulisan tersebut ditulis secara tegak, mulai dari ekor pesawat hingga ke vertical stabilizer (sayap tegak di belakang).

Sementara, tTerkait hilangnya pesawat AirAsia QZ-8501 berpenumpang 162 jiwa, aktris Yuki Kato sempat mengaitkan dengan hal gaib.

Dalam pengakuannya, Yuki Kato ikut berduka atas hilangnya pesawat AirAsia QZ-8501 sejak Minggu (28/12) pagi. Menurutnya, kejadian seperti itu membuat banyak masyarakat berspekulasi mengenai penyebabnya, tak jarang maskapai penerbangan menjadi pihak yang disalahkan.

Spekulasi itu biasanya dikaitkan dengan maskapai yang lalai, alam tidak bersahabat dan lain sebagainya, termasuk kegaiban. "Kejadian itu kan bisa macam-macam ya, bisa karena memang maskapainya yang lalai atau alamnya yang lagi nggak bersahabat. Apalagi cuaca lagi nggak stabil. Jadi, kita nggak bisa langsung menyalahkan maskapainya juga," kata Yuki, Senin (29/12).

Hilangnya pesawat seperti ini bukan kali pertama didengar oleh Yuki. Terlalu banyak mendengar spekulasi dalam kejadian seperti ini membuat Yuki sempat berpikir hilangnya pesawat berhubungan dengan hal gaib.

"Kemarin sempat berpikiran, Jangan-jangan pesawat itu masuk ke awan-awan gaib atau seperti masuk jalur segitiga bermuda," ungkap Pemeran Utama Wanita FTV Terpuji di Festival Film Bandung 2014.

Sisi lain, Hilangnya pesawat AirAsia yang terbang dari Bandara Juanda Surabaya menuju Singapura, membuat Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengadakan kunjungan ke Basarnas sepulang kunjungannya dari Papua.

Dari Pantauan Presiden Jokowi di Basarnas, seorang spiritual Kota Pahlawan yang enggan di onlinkan namanya, mengatakan," tidak sampai sepekan, Pesawat AirAsia QZ - 8501 akan ditemukan," begitu kata si spiritualis kelahiran Kediri ini saat ditemui sicom.

Lebih lanjut si spiritualis menjelaskan, di kantor Basarnas itu, Presiden Jokowi memberikan pengarahan kepada jajaran TNI dan Tim Basarnas satu titik sebagai pusat pencarian pesawat AirAsia QZ-8501.

Sebagai masyarakat yang berperikemanusiaan, doa, harapan dan pencarian yang dilakukan dibawah koordinasi Basarnas dan pandangan batin Presiden Jokowi, pesawat yang hilang itu bisa berhasil ditemukan, semoga.          

Tidak ada komentar: